12 Mar 2011

PM Inggris: Eropa Harus Bersatu Hadapi Gaddafi

ImagePenguasa diktator Libya Moammar Gaddafi terus di desak untuk meletakkan jabatannya, seperti yangdiutarakan para pemimpin Eropa yang dilangsungkan di Brussels, Belgia pada jumat (10/3), Perdana Menteri Inggris David Cameron menyerukan para pemimpin Eropa harus bersatu untuk mengatakan turun kepada pemimpin Libya.


Cameron menilai Pemerintah Inggris dan Prancis harus bekerja sama mengenai upaya tersebut.


London dan Paris kini mencoba mencari dukungan untuk dikeluarkannya resolusi PBB agar diberlakukannya zona larangan terbang di seluruh Libya.


Sementara pasukan setia Khadafi dilaporkan telah meraih kemenangan terhadap pasukan pemberontak di Zawiya dan Ras Lanuf.


Inggris menuding rezim Khadafi 'memerangi rakyatnya sendiri' menyerang menggunakan pesawat dan helikopter.


"Saya pikir sangat perlu bahwa negara-negara di Eropa memiliki keinginan berpolitik, menunjukkan ambisi, menunjukkan kesatuan untuk menyatakan mundur terhadap Khadafi dan mengutuk rezim tersebut atas apa yang dilakukan terhadap rakyatnya," ujar Cameron seperti dilansir BBC, Jumat (11/3/2011).


Sebelumnya diberitakan bahwa Cameron dan Presiden Prancis Nicolas Sarkozy telah beberapa kali meminta kepada pemerintah Libya untuk tidak melakukan penyerangan terhadap warga sipil, dengan ancaman bahwa anggota rezim akan dihukum akibat tindakan tersebut.


"Dunia saat ini menyaksikan tindakan kekerasan yang tidak dapat diterima dan tekanan di Libya. Sudah jelas bagi kami bahwa pemerintahan Libya saat ini sudah kehilangan legitimasinya," demikian pernyataan Cameron dan Sarkozy dalam surat yang ditujukan kepada Dewan Eropa

Artikel Terkait

- Reviewer: Asih - ItemReviewed: PM Inggris: Eropa Harus Bersatu Hadapi Gaddafi Deskripsi: Penguasa diktator Libya Moammar Gaddafi terus di desak untuk meletakkan jabatannya, seperti yangdiutarakan para pemimpin Eropa yang dilangsu... Rating: 4.5
◄ Newer Post Older Post ►