28 Jul 2010

Kecelakaan Helikopter Israeldi Rumania di Nilai Sebagai "Human Error"

ImageInvestigasi awal dalam kecelakaan pesawat Israel di Rumania menyatakan faktor "Human Error" atas terjadinya kecelakaan fatal terhadap helikopter militer pada hari Senin lalu.


Dari bukti-bukti yang dikumpulkan di lokasi kecelakaan di Pegunungan Carpathian, utara Bucharest, peneliti militer Israel menemukan kotak hitam dari helikopter Sikorsky 53-CH pada hari Selasa malam (27/8), Haaretz melaporkan di situsnya.


Meskipun adanya indikasi bahwa "human error" sebagai akibat terjadinya kecelakaan itu, Angkatan Udara Israel mengatakan bahwa semua kemungkinan, termasuk kesalahan teknis potensial dari helikopter sedang diperiksa.


Keputusan yang disampaikan oleh kepala angkatan udara Mayjen Ido Nechushtan atas jatuhnya helikopter CH-53 - bertentangan dengan apa yang biasa terjadi ketika ada kekhawatiran bahwa kecelakaan terjadi karena alasan teknis - menunjukkan bahwa kesalahan manusia adalah penyebabnya.


Menurut pilot helikopter kedua, insiden itu terjadi setelah kapten dari dua helikopter berbicara melalui radio saat memasuki suatu wilayah di bawah awan tebal.


Tidak ada peringatan sebelum kehilangan kontak radio, hal ini menunjukkan tidak ada gangguan teknis dan helikopter menabrak gunung, katanya.


Angkatan udara Israel telah mengidentifikasi para enam korban kecelakaan sebagai Letnan Nir Lakrif, Letnan Kolonel Daniel Shipenbauer, Mayor Lior Shai, Mayor Yahel Keshet, Letnan Kolonel Avner Goldman dan Sersan Staf Oren Cohen.


"Kami tidak memiliki semua rincian, tetapi pada saat ini kami dapat mengatakan bahwa tragedi itu sangat dasyat," kata Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu dalam sambutan publik pertamanya untuk kecelakaan helikopter Israel pada hari Selasa (27/7).


Tercatat enam pilot Israel dan insinyur penerbangan serta perwira penghubung Rumania berada di dalam helikopter. Helikopter itu juga disertai dengan helikopter kedua dalam latihan, yang merupakan bagian dari pelatihan bersama Israel dengan angkatan udara Rumania.


Media Israel menggambarkan operasi itu sebagai bagian dari latihan rutin angkatan udara, tetapi tujuan manuver latihan bersama Israel-Rumania sampai sekarang belum jelas. (Eramuslim)

Artikel Terkait

- Reviewer: Asih - ItemReviewed: Kecelakaan Helikopter Israeldi Rumania di Nilai Sebagai "Human Error" Deskripsi: Investigasi awal dalam kecelakaan pesawat Israel di Rumania menyatakan faktor "Human Error" atas terjadinya kecelakaan fatal terha... Rating: 4.5
◄ Newer Post Older Post ►