6 May 2010

Afghanistan Selatan, Neraka Baru Pasukan NATO

ImageSeorang tentara yang bertugas untuk NATO dan International Security Assistance Force (ISAF) telah tewas dalam konflik bersenjata di Afghanistan selatan, pihak militer mengatakan.


Tentara itu kehilangan nyawanya dalam sebuah "serangan senjata ringan" di Afghanistan selatan pada hari Rabu kemarin (5/5), NATO mengumumkan hal tersebut pada Kamis hari ini (6/5).


NATO seperti biasa tidak menyebutkan asal negara dan kebangsaan tentara yang tewas dan lokasi tepat kejadian itu terjadi.


Kematian terbaru pasukan NATO ini menjadi pasukan asing yang ke-181 yang tewas di Afganistan sejak awal 2010.


Tahun 2009 adalah tahun yang paling mematikan bagi tentara asing yang ditempatkan di Afghanistan, dengan total 520 tentara tewas dibawah kepimpinan pasukan Amerika.


Saat ini ada 120.000 pasukan asing di Afghanistan dan akan bertambah menjadi 150.000 pada bulan Agustus mendatang sebagai rencana AS menambah pasukan mereka di negara yang dilanda perang tersebut.


(eramuslim)

Artikel Terkait

- Reviewer: Asih - ItemReviewed: Afghanistan Selatan, Neraka Baru Pasukan NATO Deskripsi: Seorang tentara yang bertugas untuk NATO dan International Security Assistance Force (ISAF) telah tewas dalam konflik bersenjata di Afghanis... Rating: 4.5
◄ Newer Post Older Post ►