11 Apr 2011

Israel: Kesalah Besar Jika Harus Gencatan Senjata Dengan Hamas

ImageMenteri Luar Negeri Israel mengatakan upaya bahwa melakukan gencatan senjata dengan Hamas merupakan kesalahan besar dan menegaskan Isral lebih baik mencoba menggulingkan penguasa Hamas di Gaza dan mencari penggantinya.


Menteri Luar Negeri Israel, Avigdor Lieberman, mengeluarkan pernyataannya saat mediator internasional mencoba menghentikan pertempuran antara Israel dan Hamas.

Pertempuran antara Israel dan Hamas pekan lalu meningkat secara dramatis. Konfrontasi antara kedua belah pihak menjadi bertambah tegang sejak perang Israel di teritori Palestina pada akhir Desember 2008.

Setelah jeda semalam, Lieberman membuat pernyataan yang disiarkan melalui stasiun radio Israel bahwa memanfaatkan ketenangan untuk membentuk pasukan dan menyelundupkan senjata yang digunakan untuk melawan Israel.

Militer Israel mengatakan Palestina telah meluncurkan lebih dari 130 roket dan meriam ke selatan Israel sejak Kamis 7 April. Sementara itu, sebagai balasan Israel telah membunuh 19 warga Palestina.(OKZcom)

Artikel Terkait

- Reviewer: Asih - ItemReviewed: Israel: Kesalah Besar Jika Harus Gencatan Senjata Dengan Hamas Deskripsi: Menteri Luar Negeri Israel mengatakan upaya bahwa melakukan gencatan senjata dengan Hamas merupakan kesalahan besar dan menegaskan Isral leb... Rating: 4.5
◄ Newer Post Older Post ►