24 Mar 2011

Operasi Odyssey Dawn, Militer AS Habiskan Miliaran Dolar per 6 Jam

Image


Biaya operasi Odyssey Dawn militer Amerika Serikat terhadap perburuan Moammar Khadafi tidak main-main. Semua perlengkapan super canggih dikerahkan menggempur untuk melumpuhkan kekuatan militer rezim Khadafi. Lalu, berapa anggaran yang dikeluarkan Presiden Amerika Barack Obama untuk mendanai zona larangan terbang di atas Libya?


Jelas, Pentagon tidak akan buka-bukaan soal strategi hingga biaya pertempuran mereka. Namun, sejumlah pengamat asing berusaha menghitungnya.


Penghitungan dasarnya, untuk melakukan ledakan dari sebuah bom, dibutuhkan banyak BBM. Pasalnya, bom itu dijatuhkan menggunakan pesawat jet.


Berdasarkan hitungan kasar, Amerika menggencarkan sejumlah pesawat tempur, 11 kapal, termasuk tiga kapal selam, dua kapal perusak dan dua kapal amfibi, dan satu jet tempur F-15, yang jatuh. Belum lagi amunisi senjata Diperkirakan totalnya mendekati USD1 miliar. Satu rudal Tomahawk harganya adalah USD1-1,5 juta. Untuk menerbangkan pesawat tempur dibutuhkan USD10 ribu per jam. Belum biaya 2.000 pasukan tentara.


Zack Cooper, seorang analis dengan Pusat Pengkajian Strategis dan Anggaran, mengatakan bahwa biaya awal operasi itu antara USD400 juta dan USD800 juta.


Cooper mengatakan, rudal dan bom merupakan biaya yang paling mahal. Saat kampanye berlangsung, biaya bahan bakar juga merupakan hal yang terbesar.


"Pertanyaan sesungguhnya adalah siapa yang akan menanggung beban biaya dan menjaga zona larangan terbang?" tanyanya.


"Setiap enam jam, kita memiliki defisit miliaran dolar," kata pejabat setempat, Roscoe Bartlett, "Ini artinya utang miliar dolar bagi anak-anak kita, cucu kita. Cucu kita yang akan harus membayar kembali," ujarnya seperti dikutip commercialappeal.com, Kamis (24/3/2011).


Presiden Barack Obama sebelumnya menegaskan bahwa Amerika Serikat akan mengontrol operasi dalam beberapa hari ke depan. Sementara, Menteri Pertahanan Robert Gates menyatakan kontrol operasi itu setidaknya akan berlangsung hingga Sabtu.


Pejabat Departemen Luar Negeri, Pentagon, dan Departemen Keuangan Amerika, menolak untuk mengomentari masalah ini.(OKZcom)

Artikel Terkait

- Reviewer: Asih - ItemReviewed: Operasi Odyssey Dawn, Militer AS Habiskan Miliaran Dolar per 6 Jam Deskripsi: Biaya operasi Odyssey Dawn militer Amerika Serikat terhadap perburuan Moammar Khadafi tidak main-main. Semua perlengkapan super canggih dik... Rating: 4.5
◄ Newer Post Older Post ►