13 Nov 2010

Sekjen PBB Desak Iran Bentuk Kabinet Baru

ImageSekjen PBB, Ban Ki-moon dalam statemennya kemarin (Jumat,12/11) menyambut kesepakatan terbaru antarkelompok politik Irak, seraya mendesak pembentukan kabinet baru secepatnya di negara ini. Demikian keterangan Juru Bicara Sekjen PBB, Farahan Haq kepada wartawan.


Jubir ban Ki-moon ini mengatakan, Sekjen PBB menyerukan kepada seluruh partai politik Irak dan para pemimpinnya untuk berdamai demi kepentingan rakyat. Ditegaskannya, kesepakatan terbaru mengenai distribusi kekuasaan di Irak merupakan langkah besar dalam proses demokratisasi di Negeri 1001 Malam..


Presiden Irak, Jalal Talabani setelah pengambilan sumpah jabatan Kamis malam (11/11) di parlemen, memberikan mandat kepada Nouri Maliki untuk membentuk kabinet baru.


Berdasarkan undang-undang dasar Irak pasal 76, Nouri Maliki, kandidat dari fraksi terbesar di parlemen negara ini harus membentuk kabinet baru dalam jangka waktu maksimal sebulan untuk mendapatkan mosi percaya dari parlemen.


Demikian pula, parlemen Irak, Kamis lalu memilih Usamah al-Najafi, anggota list al-Iraqiya sebagai ketua parlemen untuk kedua kalinya.(IRIB.ir)

Artikel Terkait

- Reviewer: Asih - ItemReviewed: Sekjen PBB Desak Iran Bentuk Kabinet Baru Deskripsi: Sekjen PBB, Ban Ki-moon dalam statemennya kemarin (Jumat,12/11) menyambut kesepakatan terbaru antarkelompok politik Irak, seraya mendesak pe... Rating: 4.5
◄ Newer Post Older Post ►