Partai Kebebasan Wilders belum resmi menjadi bagian dari kabinet yang baru – mereka mendukung pemerintah dari parlemen – tapi mereka sudah mempunyai agenda dan mereka tidak takut untuk mendorongnya. Dalam hal ini, isu yang didorong adalah ambisi Wilders untuk memerangi penyebaran Islam dan salah satu figur politik senior di dalam Partai Kebebasan, MEP Barry Madlener, mengatakan bahwa kebijakan-kebijakan kabinet Belanda dimaksudkan hanya untuk itu.
Perdana Menteri Mark Rutte tidak sependapat.
"Saya tidak fokus pada Islam, yang menjelaskan kenapa PVV (partai Wilders) tidak berada di dalam pemerintahan. Kami memegang sudut pandang yang berbeda tentang sifat Islam. Tapi mereka memiliki hak untuk menyajikan argumen mereka."
Rutte dan mitra pemerintahnya telah sepakat untuk tidak sependapat tentang interpretasi mereka mengenai kebijakan imigrasi. Tapi kebijakan itu sendiri sudah disetujui dan Geert Wilders membantu menulis banyak hal yang akan diimplementasikan.
Pengaruhnya pada rencana koalisi bisa dilihat terutama dalam kebijakan baru imigrasi dan integrasi yang lebih ketat. Contohnya, reunifikasi keluarga akan menjadi lebih sulit, paspor baru Belanda akan menjadi persyaratan, dan pemegang kewarganegaraan ganda akan lebih mudah kehilangan kewarganegaraan Belandanya.
Anggota Demokrat Kristen Gerd Leers, mantan walikota kota Maastricht, adalah orang yang bertanggung jawab mengimplementasikan kebijakan imigrasi ini. Terkenal akan pendekatan garis kerasnya, Leers mengatakan ingin kebijakannya tegas tapi dengan hati. Dia mengatakan tidak mau menutup pintu sepenuhnya.
"Mari memperkuat kesepakatan koalisi ini dalam beberapa tahun ke depan dan mari muncul dengan ide baru tentang apa yang terjadi. Karena dalam jangka panjang kita memerlukan orang-orang baik di negara ini. Mereka akan datang ke sini dan mereka akan diterima."
Leers bertemu dengan Geert Wilders sebelum dia diangkat sebagai menteri pemerintah. Dia bersikukuh bahwa pertemuan itu sifatnya rutin dan bahwa dia memperjelas ke Wilders bahwa dia sendiri bertanggung jawab untuk kebijakan imigrasi. Sedangkan Wilders mengatakan percaya bahwa Leers akan mengimplementasikan kebijakan pemerintah dan bahwa imigrasi dari negara-negara Muslim akan berkurang separuh dalam empat tahun ke depan.
Tapi hubungan antara kedua pria ini pasti akan tegang karena Leers adalah kritikus utama Wilders di masa lalu. Dia pernah menyebut pemimpin Partai Kebebasan itu sebagai "perwujudan dari kotoran umum internet".
Seorang menteri lain yang akan mempertimbangkan pengaruh Wilders adalah Hans Hillen, menteri pertahanan yang baru. Meskipun tentara Belanda baru-baru ini ditarik dari misi NATO di provinsi Uruzgan, Afghanistan, militer Belanda mungkin masih setuju untuk berpartisipasi dalam misi serupa di masa mendatang.
Tapi jika Belanda, berkat Geert Wilders, memperoleh reputasi sebagai anti-Islam, ini bisa memberikan konsekuensi langsung pada keselamatan tentara Belanda yang ambil bagian dalam misi internasional di negara-negara Muslim.
"Akan menjadi tugas kita untuk memberikan citra – dalam cara kita mengekspresikan dan memperlihatkan diri kita ke dunia, baik itu dunia Islam atau lainnya – bahwa kita melakukan pekerjaan yang bagus dan bahwa kita melakukan pekerjaan ini dengan bertanggung jawab dan bahwa kabinet ini tidak bias atau berprasangka terhadap Islam."
Belanda telah melalui titik kritis dan seorang politisi yang menganggap Islam sebagai ideologi yang berbahaya sekarang dekat dengan pusat kekuasaan. Setiap anggota kabinet baru Mark Rutte semuanya sekarang terlalu waspada akan tantangan-tantangan yang akan datang bersama dengan perubahan ini. (Suaramedia.com)