Sebuah helikopter milik pasukan Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) tertembak jatuh di provinsi Konar Afghanistan timur. Wartawan melaporkan, dalam sebuah statetennya NATO mengumumkan insiden itu terjadi di provinsi Konar, menewaskan dua tentara dan melukai 10 lainnya.
Tanpa menyebutkan negara asal para korban, statemen NATO menambahkan, insiden penembakan itu terjadi ketika helikopter naas itu dalam kondisi mendarat.
Statemen NATO itu dikukuhkan oleh kepala polisi wilayah perbatasan timur Afghanistan yang menyebutkan bahwa helikopter NATO itu terkena tembakan roket.
Di bagian lain, seorang tentara AS di Afghanistan dilaporkan tewas dalam sebuah insiden ledakan bom di provinsi Kunduz. Insiden itu juga melukai empat tentara lainnya.
Dalam beberapa pekan terakhir, gerilyawan Taliban meningkatkan serangannya terhadap pasukan asing di Afghanistan dan berhasil menewaskan sejumlah tentara NATO. Serangan Taliban terhadap pangkalan militer Polandia di provinsi Uruzgan beberapa waktu lalu menewaskan 23 tentara asing sehingga memaksa NATO menutup pangkalan tersebut. (Irib.ir)