Pengunduran Diri Risma Tak Disetujui Megawati. Ketua DPP PDIP Arief Wibowo mengakui Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini berkeinginan mundur dari jabatannya. Namun, permintaan Risma ditolak oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
"Kita yang meminta secara resmi dari DPP partai untuk tidak mengizinkan mundur, yah memang tidak bisalah," ujar Arief di Gedung DPR RI, Jakarta, Senin, (18/2).
Menurut Arief, Risma mendapatkan tekanan politik luar biasa. Karena itu, kata dia, Mega tak mengizinkan Risma mundur.
"Bu Mega meminta Bu Risma untuk tidak mundur kok. Dan meminta menjaga rakyat Surabaya agar menjalankan dengan baik," ujarnya.
Arief menjelaskan, Risma tidak diizinkan mundur karena dianggap pemimpin yang mengerti persoalan Surabaya. Jika Risma mundur, maka warga Surabaya akan kecewa.
"Dia pemimpin yang mengerti situasi, mana yang harus selesaikan dan mana yang mesti dibereskan," imbunya.