13 Dec 2010

Lagi, Israel Serang Palestina Dengan Senjata Terlarang

ImageLembaga HAM Palestina (al-Mizan) menyebutkan eskalasi serangan brutal Rezim Zionis Israel ke Jalur Gaza dengan menggunakan senjata terlarang.


Menurut laporan televisi al-Alam, Lembaga HAM al-Mizan Ahad (12/12) dalam statemennya menyatakan, serdadu Rezim Zionis Rabu lalu menembakkan artileri ke arah rumah warga palestina di timur distrik al-Mansurah di wilayah as-Syujaiyah, timur Gaza. Serangan ini menimpa sebuah rumah yang dihuni 21 orang termasuh 13 anak-anak. Setelah diselidiki ternyata peluru artileri tersebut adalah salah satu senjata terlarang.


Statemen al-Mizan menambahkan, jet-jet tempur Israel Kamis dini hari menembak dua sekolah di wilayah ad-Dhabah timur distrik az-Zaitun. Serangan ini diklaim Israel untuk menghancurkan pusat latihan Brigadi al-Qassam, sayap militer Hamas. Selain itu, sebuah rumah dan sumur air di dekat wilayah ini juga tak luput dari serangan membabi-buta jet tempur Israel.


Di akhir statemennya al-Mizan mengutuk keras aksi brutal Israel dan senjata terlarang yang digunakannya untuk membantai warga Palestina. Peluru artileri terlarang ini telah membantai massal warga tak berdosa Palestina. Lembaga HAM Palestina ini meminta komunitas internasional mendukung rakyat Palestina dan mencabut blokade di wilayah ini serta bertindak menghentikan serangan brutal rezim Zionis. (Irib.ir)

Artikel Terkait

- Reviewer: Asih - ItemReviewed: Lagi, Israel Serang Palestina Dengan Senjata Terlarang Deskripsi: Lembaga HAM Palestina (al-Mizan) menyebutkan eskalasi serangan brutal Rezim Zionis Israel ke Jalur Gaza dengan menggunakan senjata terlarang... Rating: 4.5
◄ Newer Post Older Post ►