4 Jun 2010

George Bush: Jika Saya Presiden Akan Lanjutkan Penyiksaan "Waterboarding"

ImageMantan presiden AS George W. Bush mengatakan, jika dia diberi kesempatan mengulang, dia akan tetap melakukan penyiksaan waterboarding terhadap tersangka perancang serangan 11 September 2001.
Waterboarding adalah teknik simulasi penenggelaman yang dikategorikan sebagai penyiksaan oleh pemerintahan Obama. Para hari Rabu waktu setempat, Bush mengatakan bahwa AS pernah menggunakan teknik interogasi kasar tersebut terhadap Khalid Sheik Mohammed, dan ia mengatakan dirinya akan melakukannya lagi “untuk menyelamatkan nyawa.”


“Betul, kami memang melakukan waterboarding terhadap Khalid Sheikh Mohammed,” kata mantan presiden tersebut di Michigan. “Saya akan melakukannya lagi untuk menyelamatkan nyawa.”


Bush menyampaikan komentar tersebut saat berbicara di Economic Club of Grand Rapids, Michigan.


Mohammed ditangkap di Pakistan pada tahun 2003 dan merupakan anggota al-Qaeda paling senior yang ada dalam penjara AS.


Dalam pidatonya, Bush mempertahankan keputusan untuk melancarkan perang Irak tahun 2003. Bush mengatakan menggulingkan Saddam Hussein “adalah hal yang benar untuk dilakukan, dan dunia akan menjadi tempat yang lebih baik tanpa dia (Saddam).”


Tapi, ia mengatakan tidak tergoda untuk mengkritik Barack Obama. “Anda tidak akan melihat saya berdiri di alun-alun dan mengkritik presiden.”


Bulan Februari lalu, Bush mengatakan ingin menjadi anonim. “Saya tidak suka ketika ada mantan presiden tertentu yang membuat hidup saya menyedihkan.” Bush merujuk pada Jimmy Carter, presiden AS dari tahun 1976 hingga 1980.


Bush juga membicarakan mengenai peranan agama dalam kehidupannya. “Saya banyak berdoa. Saya benar-benar melakukannya. Saya berdoa sebelum menghadiri sebuah ajang besar. Saya berdoa sebelum berdebat. Itu adalah sebuah pengalaman yang amat penting.”


Bush juga membicarakan mengenai pagi hari tanggal 11 September, ia menceritakan mengenai bagaimana ia mengetahui peristiwa pertama, kemudian dua pesawat menghantam World Trade Center di New York. Ia menambahkan, pesawat ketiga yang menghantam Pentagon di dekat Washington D.C “adalah pernyataan perang terhadap negara kami,” katanya.


Memoar Bush yang berjudul Decision Points akan dipublikasikan bulan November mendatang.


Maret 2008 lalu, Bush memveto undang-undang yang disusun untuk melarang CIA menggunakan teknik waterboarding dan teknik interogasi kasar lainnya. Bush mengatakan, “Itu akan menghilangkan salah satu alat yang paling berharga dalam perang melawan teror.”


“Ini bukan waktunya bagi Kongres untuk meninggalkan praktik yang telah terbukti mampu mengamankan Amerika,” kata Bush dalam pidato mingguannya di radio.


Kongres menyetujui RUU otorisasi intelijen yang berisi ketetapan waterboarding dengan mayoritas tipis, kurang dari dua pertiga yang diperlukan untuk menolak veto presiden.


Veto Bush yang memang sudah sejak lama diperkirakanmembakar kembali perdebatan Washington mengenai batasan yang layak bagi kebijakan interogasi AS dan kemungkinan keterlibatan CIA dalam penyiksaan tahanan, termasuk simulasi penenggelaman.


“Memalukan bahwa George W. Bush dan John McCain tidak punya keberanian untuk melarang penyiksaan,” kata Howard Dean, yang kala itu menjadi ketua Komite Nasional Demokrat.


McCain mengatakan, meski dirinya menentang waterboarding, dia setuju dengan pemerintahan Bush yang mengatakan bahwa CIA harus mampu menggunakan taktik yang dilarang militer namun mengurangi penyiksaan atau perlakuan kejam.


“Membatasi metode interogasi CIA akan berbahaya karena panduan tersebut tersedia untuk publik dan mudah diakses di internet. Jika kita harus menutup program ini dan membatasi metode CIA, kita bisa kehilangan informasi penting dari teroris senior al-Qaeda, dan itu bisa membahayakan nyawa warga AS,” kata Bush. (suaramedia)

Artikel Terkait

- Reviewer: Asih - ItemReviewed: George Bush: Jika Saya Presiden Akan Lanjutkan Penyiksaan "Waterboarding" Deskripsi: Mantan presiden AS George W. Bush mengatakan, jika dia diberi kesempatan mengulang, dia akan tetap melakukan penyiksaan waterboarding terhad... Rating: 4.5
◄ Newer Post Older Post ►