9 Mar 2011

Dewan Revolusi Ultimatum Gaddafi Hari Ini, Harus Keluar Libya

ImagePejuang revolusioner di Libya memberikan ultimatum 72 jam kepada penguasa Muammar Gaddafi supaya meninggalkan negara ini. Dewan Revolusi Nasional yang baru-baru ini dibentuk kekuatan oposisi dan dipimpin mantan Menteri Kehakiman Mustafa Abdel Jalil, memberikan ultimatum kepada Gaddafi dan rekan-rekannya untuk meninggalkan Libya. Demikian dilaporkan koresponden Press TV, hari ini (Rabu, 9/3)


"Jika Gaddafi segera menghentikan pemboman dan meninggalkan Libya, kita tidak akan mengejarnya," kata Abdel Jalil.


Sementara, pasukan pro-Gaddafi masih menyerang masyarakat Libya yang mendukung lengsernya rezim diktator. Sebelumnya, Gaddafi menyatakan tidak akan tinggal diam dalam menghadapi aksi protes, dan bahkan menuding para anggota oposisi Dewan Revolusi Libya sebagai pengkhianat. (IRIB/PressTV/AR)