31 May 2014

Kiper Indonesia yang Pernah Menahan Tendangan Pinalti Pele

Image-6551Kiper Indonesia yang Pernah Menahan Tendangan Pinalti Pele
Ronny Pasla kiper Indonesia (PSSI) legendaris kelahiran Medan, 15 April 1947. Dia berkiprah sebagai kiper tim nasional Indonesia tahun 1966 sampai 1985. Peraih Piagam dan Medali Emas dari PSSI (1968), Atlet Terbaik Nasional (1972) dan Penjaga Gawang Terbaik Nasional (1974), itu memulai karir sepak bolanya dari Medan.

Sebenarnya, Ronny lebih awal meminati olahraga tennis sampai sempat meraih juara pada Kejuaraan Tenis Nasional Tingkat Junior di Malang, 1967. Namun ayahnya, Felix Pasla menyarankannya ke sepakbola. Jadilah dia andalan di klub Dinamo, Medan, Bintang Utara, Medan dan PSMS Medan. Kemudian hijrah ke Persija Jakarta dan Indonesia Muda, Jakarta. Selama berkiprah di PSMS, Ronny dan rakan-rekannya meraih prestasi sebagai Juara Piala Suratin (1967) dan Juara Nasional (1967).

Kiprahnya sebagai penjaga gawang andalan Tim Nasional Indonesia (PSSI) juga meraih prestasi sebagai Juara Piala Agakhan di Bangladesh (1967), Juara Merdeka Games (1967), Peringkat III Saigon Cup (1970) dan Juara Pesta Sukan Singapura (1972).

Atas prestasinya yang gemilang sebagai kipper PSMS, Ronny berdarah Manado yang dijuluki Macan Tutul bertinggi badan 183 cm itu mendapat penghargaan sebagai Warga Utama Kota Medan (1967). Kiprahnya di sepakbola dan Timnas PSSI sebagai kiper andalan sejak 1966 hingga pensiun 1985 dalam usia 38 tahun dianugerahi Piagam dan Medali Emas dari PSSI (1968), Atlet Terbaik Nasional (1972), Penjaga Gawang Terbaik Nasional (1974).

Selama karir sebagai kiper tentu banyak pengalaman Ronny yang amat berkesan. Salah satu di antaranya, tatkala Timnas Brazil yang diperkuat pesepak bola legendaris Pele, tur ke Asia termasuk Indonesia pada 1972. Dalam laga Timnas Indonesia dan Brazil itu Ronny berhasil menahan eksekusi penalti Pele, kendati Indonesia akhirnya kalah 1-2.

Setelah pensiun dari dunia sepak bola pada usia 40 tahun di Indonesia Muda (IM), Jakarta, Ronny lebih banyak menggumuli olahraga tennis lapangan sebagai pelatih. Bahkan dia memiliki sekolah tenis lapangan bernama Velodrom Tennis School di Jakarta.

Cara Mengelola Keuangan Yang Tepat

Image-7120Cara Mengelola Keuangan Yang Tepat - Mendengar kata "menabung", banyak orang yang otomatis mengasosiasikannya dengan gaya hidup hemat. Akhir-akhir ini malah kata menabung dan berhemat malah kadang berkonotasi negatif karena cenderung terkesan serba pelit terhadap segala sesuatu. Tetapi menabung bukan hanya sekedar hidup hemat.

It’s so much more than just spending less money. So let’s try a new perspective: menabung adalah cara kita ‘membayar’ diri sendiri di masa depan dengan menyisihkan sebagian pendapatan kita hari ini. Menabung bukan lagi merupakan celengan yang hanya diisi uang receh dari sisa-sisa belanja atau rekening dengan saldo yang naik turun karena ada ATM yang memungkinkan kita menarik dana setiap saat.

Idealnya, menabung menjadi fokus utama. Jangan menunggu sisa penghasilan untuk ditabungkan, karena di masa yang akan datang kita pasti akan membutuhkan dana yang kita sisihkan saat ini.

Memang pada kenyataannya, seringkali hal ini lebih mudah diucapkan daripada dilakukan. Banyak sekali tantangan menabung, antara lain menetukan berapa yang harus kita tabung, apakah produk yang tepat untuk digunakan, dan bagaimana memastikan uang yang sudah kita sisihkan tidak kita sabotase dikemudian hari.

Jadi, bagaimanakah cara yang tepat untuk mulai menyusun tujuan finansial yang realistis dan mengoptimalkan uang yang kita miliki? Berikut langkah-langkahnya:

1. Pilah-pilah utangmu

Berapa banyak penghasilan Anda setiap bulan yang digunakan untuk membayar utang? Ini dapat menyadarkan Anda bahwa melunasi utang adalah cara yang paling sederhana agar Anda bisa menabung lebih banyak. Pada sebagian orang, rasio utang terhadap pendapatan berbanding terbalik dengan rasio menabung terhadap pendapatan. Singkatnya, semakin besar cicilan utang, semakin kecil uang yang ditabung untuk kebutuhan nanti.

Maka, tuliskan semua utang Anda dan pisahkan utang produktif seperti KPR, KPM, KPA, dan utang usaha, dengan uutang non produktif seperti cicilan kartu kredit. Sedapat mungkin, lunasi utang kartu kredit Anda. Sadari bahwa Anda sedang belajar menabung untuk masa depan dan Anda dapat menabung lebih besar jika Anda tidak perlu membayar berbagai macam cicilan utang berikut bunganya.

2. Bangun dana darurat
Satu-satunya alasan yang dapat membuat Anda menunda pelunasan utang adalah untuk membangun dana darurat Anda. Besarnya dana ini berkisar antara 4 – 12 kali dari pengeluaran Anda per bulan. Hitung kebutuhan Anda dan mulailah menabung untuk mencapainya. Membangun dana darurat dapat menjadi latihan awal Anda untuk membiasakan diri Anda menabung dengan disiplin.

3. "Tujuan lo apa?"
...adalah pertanyaan yang menjadi trademark Ligwina Hananto, CEO QM Financial, untuk menggambarkan bahwa menabung perlu tujuan. Selain untuk membantu Anda menentukan produk yang sesuai, tujuan inilah yang nantinya membatasi diri Anda ketika Anda tergoda untuk menyabotase dana yang sudah Anda tabung.

Jika Anda menyabotase dana pensiun, maka Anda tidak akan dapat mempertahankan gaya hidup Anda sekarang saat sudah pensiun nanti. Jika Anda menyabotase dana liburan, maka Anda hanya dapat gigit jari ketika teman-teman Anda sibuk meng-update foto liburan mereka di Facebook. Jika Anda menyabotase dana uang muka rumah, maka untuk seterusnya Anda akan tinggal dengan orangtua atau mertua, dan seterusnya.

Maka tentukan tujuan finansial Anda dan jangan lupa untuk menentukan jangka waktu realistis yang  dibutuhkan untuk mencapai tujuan tersebut agar Anda fokus dan semangat mencapainya.

Untuk tujuan jangka pendek, hal ini mudah dilakukan karena Anda hanya perlu mencari angkanya dan menabung secara rutin untuk mencapainya. Untuk tujuan jangka panjang seperti dana pensiun atau dana kuliah anak, Anda perlu memperhitungkan faktor inflasi ke dalam perhitungan Anda. Ada baiknya Anda belajar mengenai produk-produk investasi agar dana yang berhasil Anda tabung dikelola dengan optimal.

4. A journey of a thousand miles begins with a single step
Sekarang selalu merupakan saat yang baik untuk mulai menabung. Jika Anda tidak segera memulai, dana pensiun, dana liburan, dana pendidikan, dan dana-dana untuk tujuan finansial Anda lainnya tidak akan terkumpul dengan sendirinya. Sadarilah bahwa untuk mencapai kebebasan finansial yang selama ini Anda idamkan, ada proses panjang yang harus Anda lalui.

Tidak usah terlalu stress memikirkan jika Anda gagal menabung bulan ini. Niatkan saja bahwa Anda akan lebih baik pada saat gajian berikutnya.

Wikileaks: Prabowo Mau Nikahi Perempuan Thailand

Image-7607

Wikileaks: Prabowo Mau Nikahi Perempuan Thailand. Bakal calon presiden Prabowo Subianto disebut-sebut dekat dengan seorang perempuan Thailand. Bahkan, disebutkan, mereka akan menikah seandainya Prabowo tidak khawatir memiliki isteri seorang warganegara asing yang mungkin akan mempengaruhi ambisinya merebut kursi kepresidenan.

Demikian bocoran kawat diplomatik Kedutaan Besar Amerika Serikat pada 3 Juli 2006 yang disebarkan Wikileaks. Kawat diplomatik itu mengutip informasi dari politisi Partai Golkar Poempida Hidayatulloh yang disebut sangat dekat dengan Prabowo.

"Poempida claimed that Prabowo had established a business venture for this woman, and the couple was close enough that they would marry if Prabowo were not worried about how having a foreign wife might affect his lingering presidential ambitions," tulis kawat diplomatik itu.

Tak ada informasi lebih lanjut apakah keduanya jadi menikah atau tidak. Selama ini Prabowo diketahui tidak memiliki isteri setelah bercerai dengan putri Presiden Soeharto, Siti Hediati Hariyadi yang akrab disebut Titiek Soeharto.

Prabowo dan Titiek menikah pada Mei 1983 dan dikaruniai seorang putra bernama Ragowo Hediprasetyo (Didiet Prabowo). Pasangan ini bercerai setelah Soeharto lengser pada 1998.

Prabowo berjuang merebut kursi presiden sejak 2004. Kala itu ia ikut dalam konvensi Partai Golkar. Ia kalah. Konvensi dimenangkan oleh Wiranto.

Tahun 2009, ia kembali maju pemilu. Namun, karena perolehan suara partainya kecil, -dengan negosiasi yang sangat alot dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan- Prabowo akhirnya menjadi pendamping Megawati Soekarnoputri. Pasangan ini dikalahkan oleh Susilo Bambang Yudhoyono.

Tahun ini adalah pemilihan umum presiden ketiga yang diikuti oleh Prabowo.

30 May 2014

Cara Mengatasi Susah Tidur

Image-7410Cara Mengatasi Susah Tidur - Susah tidur di malam hari memang menjengkelkan. Saat tubuh sudah capek dan mata masih belum bisa diajak kompromi, membuat esok hari terasa lesu. Kurang tidur juga menjadi penyebab pikiran susah untuk konsentrasi. Oleh karena itu, cukup waktu untuk tidur malam itu penting karena efeknya bisa menjalar ke mana-mana kalau tidak dipenuhi.

Dikutip CBS News dari laman Health, membiasakan diri untuk bisa tidur malam tepat waktu sebenarnya bisa dilatih. Ada beberapa hal yang mungkin bermanfaat untuk membuat mata lebih mudah terpejam di malam hari.

  *  Usahakan luangkan waktu untuk berolahraga kapan pun Anda bisa. Menurut studi dari University of Pittsburgh School of Medicine, melakukan olahraga minimal 150 menit dalam seminggu yang dibagi selama tiga hari,bisa menjadi solusi mengatasi sulit tidur. Anda bisa melakukan kegiatan yang mengacu pada tindakan fisik atau secara khusus melakukan sesi latihan. Aktivitas ini bisa mengatur suhu tubuh yang dapat menjadi sebab berkurangnya rasa cemas dan depresi. Dan, berolahraga di sore hari bisa membantu untuk lebih mudah terlelap.

*    Segera matikan lampu saat hendak tidur. Dalam keadaan gelap, tubuh akan memengaruhi pembentukan hormon melatonin yang membuat Anda cepat mengantuk. Kalau memilih tidak dimatikan, pakai lampu yang sinarnya lembut atau hangat. Hindari memilih lampu yang warnanya putih terang – seperti neon – karena memiliki komponen warna biru cukup kuat yang dapat mengganggu proses tidur.

*    Matikan teve atau layar komputer . Kedua benda ini sama-sama memiliki komponen warna biru pada cahaya yang disebarkan, seperti halnya lampu neon. Hal tersebut bisa mengganggu jadwal tidur. Atau, jika Anda terbiasa tertidur dengan kondisi teve menyala, setel pengaturan pencahayaan ke pancaran yang redup.

*    Jika Anda hobi membaca buku sebelum tidur, ganti penerangan dengan cahaya lampu yang hangat.  Selain itu, jangan jejali pikiran Anda dengan bacaan yang berat sehingga otak tidak bekerja berat dan mata mudah mengantuk.

LSI: Pilpres 2014, Jokowi-JK Ungguli Prabowo-Hatta

Image-7602

LSI: Pilpres 2014, Jokowi-JK Ungguli Prabowo-Hatta. Dalam survei LSI Denny JA, pasangan bakal capres-cawapres Jokowi-JK mengungguli pasangan Prabowo-Hatta. Melihat hasil survei tersebut, Jokowi memilih tak jumawa karena banyak hal yang berubah.

"Ini masih sebulan jadi jangan takabur. Tetap harus kerja," kata Jokowi usai menghadriri acara deklarasi dukungan di Jalan Subang, Jakarta Pusat, Jumat (30/5/2014).

Jelang pilpres, Jokowi semakin giat menggalang dukungan untuk menang di 9 Juli nanti. Seperti kemarin, perjalanan Bandung-Sidoarjo-Bali yang baru selesai pukul 02.00 WIB dini hari tadi.

Ia menyatakan hasil survei tersebut masih bisa berubah. "Masih bisa berubah jadi makin naik, hehehe," ujarnya

Dalam survei tersebut, Jokowi-JK dinyatakan mengungguli pasangan Prabowo-Hatta. Mereka unggul di kalangan NU, sedangkan Prabowo di kalangan Muhammadiyah.

Survei tersebut dilakukan pada 1-9 Mei 2014 dengan metode multistage random sampling dengan jumlah responden 2.400 orang. Survei dilakukan dengan wawancara tatap muka dengan responden dengan metode kuisioner. Margin of error survei ini sekitar 2%.

Berikut hasil lengkap survei LSI soal elektabilitas Jokowi-JK dan Prabowo-Hatta di lingkungan NU dan Muhammadiyah:

1. Jika pilpres dilakukan hari ini, pasangan mana yang akan ibu/bapak pilih (lingkungan NU)?

Jokowi-JK: 34,44%
Prabowo-Hatta: 26,25%
Tidak tahu: 39,31%

2. Jika pilpres dilakukan hari ini, pasangan mana yang akan ibu/bapak pilih (lingkungan Muhammadiyah)?

Jokowi-JK: 27,44%
Prabowo-Hatta: 31,57%
Tidak tahu: 40,99%

3. Ketika memilih pasangan capres-cawapres apakah ibu/ bapak memilih presiden karena suka pribadinya atau suka progamnya?

Alasan suka pribadi : 56,8%
Alasan suka program: 35,8%
Hal lain: 6,4%
Tidak jawab: 1%

4. Apakah ibu/ bapak lebih menyukai Jokowi-JK atau lebih menyukai Prabowo-Hatta?

Segmen NU: Jokowi-JK (36,4%), Prabowo-Hatta (24,5%), Tidak jawab (39,1%).
Segmen Muhammadiyah: Jokowi-JK (29,7%), Prabowo-Hatta (35,2%), Tidak jawab (35,1%)
Segmen buruh : Jokowi-JK (39,4%), Prabowo-Hatta (24,5%), Tidak jawab (36,1%)
Segmen tani : Jokowi-JK (32,3%), Prabowo-Hatta (29,8%), Tidak jawab (38%)
Segmen ibu rumah tangga : Jokowi-JK (30,1%), Prabowo-Hatta (25,8%), Tidak jawab (44,1%).

Cara meningkatkan Produktifitas Kerja

Image-6507Cara meningkatkan Produktifitas Kerja - Salah satu hal yang paling menunjang kesuksesan karir adalah dapat memanfaatkan waktu kerja yang ada dengan sebaik-baiknya. Bersikap cerdas dalam membaca keadaan dan selalu berfikir positif dalam menyingkapi masalah juga tidak boleh kita lupakan untuk menuju sukses.

Jika Anda sering merasa bosan saat bekerja, atau merasa Anda tidak melakukan sesuatu yang produktif, berarti Anda perlu simak beberapa cara ini yang dapat berguna untuk meningkatkan efisiensi dalam bekerja, seperti dilansir oleh Idiva.

1. Pergunakan Waktu dengan Baik
Salah satu cara untuk dapat meningkatkan efisiensi kerja yaitu dengan mempergunakan waktu kerja dengan baik. Jika waktu kerja Anda delapan jam sehari, sebaiknya buatlah list tentang pekerjaan apa saja yang perlu untuk segera diselesaikan. Hal ini akan memudahkan Anda untuk menyelesaikan satu per satu pekerjaan secara terorganisir.

2. Jangan Menyerah
Saat sedang berusaha untuk menyelesaikan pekerjaan, jangan sampai Anda tergoda untuk menyerah di tengah jalan. Tetaplah untuk bersemangat dan pantang menyerah. Melakukan hal ini akan membantu membangun ketahanan mental Anda seperti olahragawan yang melewati titik kelelahan untuk mencapai suatu kekuatan terhadap fisik mereka.

Jika Anda berpikir untuk menyerah, cobalah mengatasi masalah tersebut dengan menyemangati diri dalam hati dan berkata "lima menit lagi". Hal ini akan membangun ketahanan mental selama periode waktu dan membantu Anda menyelesaikan tugas yang diberikan dengan lebih mudah.

3. Lakukan dengan Eustress
Stress merupakan bagian dari setiap kehidupan. Stress itu sendiri terdiri dari dua macam. Ada stress yang membawa kemajuan (eustress) dan stress yang membawa dampak buruk dan merugikan kita (distress).

Eustress merupakan tingkat stress yang membawa kemajuan dan membawa dampak yang baik. Eustress dapat membuat Anda memiliki pengetahuan, pengalaman dan kebijaksanaan bertambah. Sehingga energi pikiran menjadi sangat terfokus dan terorganisir dalam bekerja. Jadi, lakukan segala pekerjaan Anda dengan eustress. Cara ini sangat membantu Anda berkonsentrasi pada pekerjaan pentin yang perlu segera diselesaikan.

4. Ambil Waktu untuk Istirahat
Agar produktif, Anda tak melulu harus duduk di depan komputer. Hal ini malah akan menurunkan produktivitas karena Anda akan merasa letih, pusing dan bosan. Sangat disarankan untuk menghirup udara segar sejenak. Bisa dengan cara sekedar ke kantin di kantor atau membaca majalah.

5. Jangan Menunda Pekerjaan
Berhentilah menunda-nunda pekerjaan dan hanya dengan bertanya pada diri sendiri, Apakah saya harus melakukan pekerjaan ini? Apakah saya ingin pekerjaan tersebut dikerjakan sehingga tidak ada di pikiran saya? Semakin Anda hanya banyak berpikir, semakin pula Anda hanya membuang-buang waktu dan menunda segala pekerjaan yang harus diselesaikan.

29 May 2014

Cara Terbaik Menuju Sukses

Image-6496 Cara Terbaik Menuju Sukses -  Semua orang pastingnya mempunya cita-cita atan keinginan untuk sukses disegala bidang yang mereka kerjakan, Namun kenyataanya lebih banyak orang yang gagal dari pada berhasil atau sukses. Lalu apakah masalahnya?

Sukses bermula dari mental. Anda bisa saja miskin namun jika Anda yakin bahwa Anda bisa sukses, maka itulah yang akan Anda raih. Demikian juga sebaliknya, jika seseorang terlahir kaya, namun tidak memiliki mental sukses, maka kelak ia pun bisa jatuh melarat.

Tak peduli apa pun yang menjadi profesi kerja Anda sekarang, apakah karyawan rendahan atau bos sekalipun, Anda bisa meraih sukses dengan mengembangkan 50 kebiasaan sukses ini. Namun, ingat juga bahwa ukuran kesuksesan bukanlah uang, melainkan mental puas itu sendiri.
1.Carilah dan temukan kesempatan di mana orang lain saat orang lain gagal menemukannya.
2.Orang sukses melihat masalah sebagai bahan pembelajaran an bukannya kesulitan belaka.
3.Fokus pada solusi, bukan berkubang pada masalah yang ada.
4.Menciptakan jalan suksesnya sendiri dengan pemikiran dan inovasi yang ada.
5.Orang sukses bisa merasa takut, namun mereka kemudian mengendalikan dan mengatasinya.
6.Mereka mengajukan pertanyaan yang tepat, sehingga menegaskan kualitas pikiran dan emosional yang positif.
7.Mereka jarang mengeluh.
8.Mereka tidak menyalahkan orang lain, namun mengambil tanggung jawab atas tindakan mereka.
9.Mereka selalu menemukan cara untuk mengembangkan potensi mereka dan menggunakannya dengan efektif.
10.Mereka sibuk, produktif, dan proaktif, bukan luntang-lantung.
11.Mereka mau menyesuaikan diri dengan sifat dan pemikiran orang lain.
12.Mereka memiliki ambisi atau semangat.
13.Tahu benar apa yang diinginkan.
14.Mereka inovatif dan bukan plagiat.
15.Mereka tidak menunda-nunda apa yang ada.
16.Mereka memiliki prinsip bahwa hidup adalah proses belajar yang tiada henti.
17.Mereka tidak menganggap diri sempurna sehingga sudi belajar dari orang lain.
18.Mereka melakukan apa yang seharusnya, bukan apa yang mereka mau lakukan.
19.Mereka mau mengambil resiko, tapi bukan nekat.
20.Mereka menghadapi dan menyelesaikan masalah dengan segera.
21.Mereka tidak menunggu datangnya keberuntungan, atau kesempatan. Merekalah yang menciptakannya.
22.Mereka bertindak bahkan sebelum disuruh/ diminta.
23.Mereka mampu mengendalikan emosi dan bersikap profesional.
24.Mereka adalah komunikator yang handal.
25.Mereka mempunyai rencana dan berusaha membuatnya menjadi kenyataan.
26.Mereka menjadi luar biasa karena mereka memilih untuk itu.
27.Mereka berhasil melalui masa-masa berat yang biasanya membuat orang lain menyerah.
28.Mereka tahu apa yang penting bagi mereka dan melakukan yang terbaik yang mereka bisa.
29.Mereka memiliki keseimbangan. Mereka tahu bahwa uang hanya alat, bukan segalanya.
30.Mereka paham betul pentingnya disiplin dan pengendalian diri.
31.Mereka merasa aman karena mereka tahu mereka berharga.
32.Mereka juga murah hati dan baik hati.
33.Mereka mau mengakui kesalahan dan tidak segan untuk minta maaf.
34.Mereka mau beradaptasi dengan perubahan.
35.Mereka menjaga kesehatan dan performa tubuh.
36.Mereka rajin.
37.Ulet
38.Mereka terbuka dan mau menerima masukan dari orang lain.
39.Mereka tetap bahagia saat menghadapi pasang surut kehidupan.
40.Mereka tidak bergaul dengan orang-orang yang salah/ merusak.
41.Mereka tidak membuang waktu dan energi emosional untuk sesuatu yang di luar kendali mereka.
42.Mereka nyaman bekerja di tempat yang ada.
43.Mereka memasang standar yang tinggi bagi diri sendiri.
44.Mereka tidak mempertanyakan mengapa mereka gagal namun memetik pelajaran dari itu semua.
45.Mereka tahu bagaimana harus rileks, menikmati apa yang ada, dan mampu bersenang-senang dalam kecerobohan sekalipun.
46.Karir mereka bukanlah siapa mereka, itu hanyalah pekerjaan.
47.Mereka lebih tertarik pada apa yang efektif ketimbang pada apa yang mudah.
48.Mereka menyelesaikan apa yang telah mereka mulai.
49.Mereka menyadari bahwa mereka bukan hanya makhluk hidup belaka, namun juga makhluk rohani.
50.Mereka melakukan pada yang mereka katakan.
Jadi, apakah ada beberapa kebiasaan yang sudah menjadi bagian dari hidup Anda saat ini?! Jika ada, kembangkan itu, dan tambahkan peluang sukses Anda dengan melakukan yang lain. Ingat, sukses bukanlah milik orang yang tidak pernah gagal, melainkan milik orang yang tidak pernah menyerah!!

28 May 2014

Capres Jokowi-JK Dapat Dunungan Pernawirawan TNI- Polri

Image-7590

Capres Jokowi-JK Dapat Dunungan Pernawirawan TNI- Polri. Sebanyak 21 purnawirawan TNI dan Polri malam ini mendeklarasikan dukungan untuk pasangan capres-cawapres, Jokowi-JK. Beberapa di antaranya adalah jenderal-jenderal yang pernah menjabat posisi penting.

Berikut adalah nama-nama Purnawirawan yang mendukung Jokowi-JK:

1. Jenderal (Purn) Tyasno Sudarto
2. Laksamana (Purn) Bernard Ken Sondakh, mantan KSAL
3. Letjen (Purn) Sumarsono, mantan Wakil KSAD
4. Marsda (Purn) Basri Sidehabi
5. Letjen (Purn) Sarifudin Tipe
6. Marsda (Purn) Pieter Wattimena
7. Mayjen (Purn) Yusuf Solihin
8. Laskda (Purn) Sosialisman
9. Laksda (Purn) A Malik
10. Mayjen (Purn) Bambang Ismoyo
11. Mayjen (Purn) M Lutfi Wettow
12. Laksda (Purn) Franky K
13. Brigjen (Purn) Mulyono
14. Brigjen (Purn) Djamhur S
15. Laksma (Purn) Songkal S
16. Marsma (Purn) Yopie Kiriweno
17. Brigjen (Purn) Abdul Salam
18. Laksda (Purn) Dedi Sunarto
19. Letjen (Purn) Farid Zaenuddin
20. Irjen Pol (Purn) Andi Masmiat
21. Irjen Pol (Purn) Edy Kusuma

Deklarasi dibacakan oleh mantan Wakil KSAD Letjen (Purn) Sumarsono di hadapan JK di posko pemenangan Jokowi-JK di Jalan Jenggala II 6B, Jakarta Selatan, Rabu (28/5/2014) malam.

"Sebagai kelanjutan, pertemuan para jenderal, hari ini para jenderal, laksamana marsekal, yang tergabung dalam Jenggala Center. Mendukung dan memenangkan Jokowi dan JK, sebagai presiden dan wapres, tanpa syarat. Kami siap memenangkan di seluruh indonesia. Selesai," ujar Sumarsono saat membacakan deklarasi dukungannya.

Para Purnawirawan dan JK tampak kompak menggunakan kemeja putih. Sejumlah tokoh lain ikut hadir dalam deklarasi tersebut, antara lain Fahmi Idris, Ikrar Nusa Bhakti, Renald Kasali, dan Eep Saefullah Kasali.

25 May 2014

7 Negara Yang Pernah Di Serang Indonesia

Image-7576

7 Negara yang Pernah di Serang Indonesia. Siapa bilang Indonesia adalah negara budak yang hanya bisa dijajah dan tak bisa menggempur negara lain. Ternyata Indonesia pernah melakukan invasi ke sejumlah negara. Ini beneran invasi perang dengan tentara lho gan, bukan penyerbuan TKI ke negeri asing . Ya udah langsung aja deh, ini nih 7 Negara yang Pernah Diinvasi Indonesia.

1. Timor Leste

Operasi Seroja adalah sandi untuk invasi Indonesia ke Timor Timur yang dimulai pada tanggal 7 Desember 1975. Pihak Indonesia menyerbu Timor Timur karena adanya desakan Amerika Serikat dan Australia yang menginginkan agar Fretilin yang berpaham komunisme tidak berkuasa di Timor Timur. Selain itu, serbuan Indonesia ke Timor Timur juga karena adanya kehendak dari sebagian rakyat Timor Timur yang ingin bersatu dengan Indonesia atas alasan etnik dan sejarah.

2. Papua Barat

Operasi Trikora, juga disebut Pembebasan Irian Barat, adalah konflik 2 tahun yang dilancarkan Indonesia untuk menggabungkan wilayah Papua bagian barat. Pada tanggal 19 Desember 1961, Soekarno (Presiden Indonesia) mengumumkan pelaksanaan Trikora di Alun-alun Utara Yogyakarta. Soekarno juga membentuk Komando Mandala. Mayor Jenderal Soeharto diangkat sebagai panglima. Tugas komando ini adalah merencanakan, mempersiapkan, dan menyelenggarakan operasi militer untuk menggabungkan Papua bagian barat dengan Indonesia.

3. Malaysia

Pada 20 Januari 1963, Menteri Luar Negeri Indonesia Soebandrio mengumumkan bahwa Indonesia mengambil sikap bermusuhan terhadap Malaysia. Pada 12 April, sukarelawan Indonesia (sepertinya pasukan militer tidak resmi) mulai memasuki Sarawak dan Sabah untuk menyebar propaganda dan melaksanakan penyerangan dan sabotase. Tanggal 3 Mei 1963 di sebuah rapat raksasa yang digelar di Jakarta, Presiden Sukarno mengumumkan perintah Dwi Komando Rakyat (Dwikora) yang isinya: Pertinggi ketahanan revolusi Indonesia, Bantu perjuangan revolusioner rakyat Malaya, Singapura, Sarawak dan Sabah, untuk menghancurkan Malaysia

4. Malaka

Sejak tahun 1509, Pati Unus, raja Demak, sudah merancang rencana untuk menguasai Malaka. Saat itu Malaka berada di bawah kekuasaan Kesultanan Malaka. Dengan kata lain, perlu dicatat bahwa serangan Demak ke Malaka jelas bukanlah sebuah serangan anti-kekuasaan asing, tetapi sebuah invasi imperialis. Tahun 1511, Alfonso D?Alburquerque, Laksamana armada Portugis, mendahului Pati Unus dengan menaklukkan Malaka. Sultan Malaka Mahmud Syah melarikan diri ke Bintan.

5. Singapura

Usman lahir di Purbalingga, Banyumas, Jawa Tengah (1943). Harun lahir di P Bawean, Surabaya (1947). Kedua-duanya nama samaran untuk tugas sebagai sukarelawan menyusup ke Singapura, melakukan tugas sabotase dalam rangka Dwikora (Dwi Komando Rakyat). Pada waktu itu RI terlibat konfrontasi dengan Malaysia dan Singapura. Usman dan Harun tergabung dalam tim sabotir. Pada 8 Maret 1965 malam, berbekal 12,5 kg bahan peledak mereka bertolak dengan perahu karet dari P Sambu. Mereka dapat menentukan sendiri sasaran yang dikehendaki.
Maka setelah melakukan serangkaian pengintaian, pada suatu tengah malam terjadi ledakan di sebuah bangunan Mc Donald di Orchard Road. Tiga orang tewas dan sejumlah lainnya luka.

6. Indochina (Kamboja dan Vietnam) & 7. Siam (Thailand)

Dari catatan sejarah dan bukti arkeologi, pada abad ke-9 Sriwijaya telah melakukan invasi dan kolonisasi di hampir seluruh kerajaan-kerajaan Asia Tenggara, antara lain: Sumatera, Jawa, Semenanjung Malaya, Thailand, Kamboja, Vietnam, dan Filipina. Dominasi atas Selat Malaka dan Selat Sunda, menjadikan Sriwijaya sebagai pengendali rute perdagangan rempah dan perdagangan lokal yang mengenakan biaya atas setiap kapal yang lewat. Sriwijaya mengakumulasi kekayaannya sebagai pelabuhan dan gudang perdagangan yang melayani pasar Tiongkok, dan India.

12 May 2014

Mengatasi Hipertensi/Darah Tinggi Dengan Cara Alami

Image-6245 Mengatasi Hipertensi/Darah Tinggi Dengan Cara Alami - Hipertensi atau tekanan darah tinggi adalah salah satu gangguan yang paling membahayakan bagi manusia, Membahayakan lagi pasalanya penyakit ini tidak diawali gejala-gejala tertentu yang membuat sulit terdeteksi. Hipertensi juga dapat memicu timbulnya serangan jantung dan stroke.

Jenis penyakit ini sebenarnya dapat dicegah dengan cara alami. Namun sayangnya banyak penderita menggunakan obat-obatan untuk menurunkan tekanan darah yang kerap menimbulkan efek tak baik bagi kesehatan seperti kram, pusing, dan imsomnia. Lantas bagaimana cara menurunkan tekanan darah secara alami.

Berikut cara alami yang ditawarkan dari laman prevention, Selasa (31/1):

1. Berjalan kaki. Pasien hipertensi yang rajin berjalan kaki dapat menurunkan tekanan darahnya dari 8 mmHg ke lebih dari 6 mmHg. Jenis kegiatan ini akan membantu jantung menggunakan oksigen lebih efisien, sehingga jantung tersebut tidak bekerja keras dalam memompa darah. Untuk mendapatkan hasil maksimal, luangkanlah waktu Anda setidaknya 30 menit setiap hari, dan cobalah tingkatkan kecepatan atau jarak Anda sehingga Anda tetap semangat dalam menjalaninya.

2. Bernapaslah dalam-dalam. Pernapasan lambat dan praktik-praktik meditasi seperti qigong, yoga, dan tai chi dapat menurunkan hormon stres. Cara ini telah mengangkat enzim ginjal yang meningkatkan tekanan darah. Cobalah lakukan 5 menit di pagi hari dan malam hari. Tarik napas dalam-dalam dan tahan pada perut Anda. Hembuskan napas perlahan dan lepaskan semua ketegangan Anda.

3. Baca label makanan yang bersodium. Sejumlah kelompok orang tua di Amerika dan Afrika, dinyatakan telah memiliki riwayat hipertensi akibat mengonsumsi garam atau sodium sensitif. "Setiap orang harus mengurangi asupan natriumnya," saran Eva Obarzanek, PhD, seorang peneliti ahli gizi di National Heart, Lung, dan Blood Institute. Amerika Serikat.

Ia menyarankan agar setiap orang hendaknya mengonsumsi 1.500 miligram perhari. "Perhatikan natrium dalam makanan olahan, karena di tempat Itu sebagian besar natrium dalam diet Anda berasal," ujarnya mengingatkan. Agar lebih aman, ia menganjurkan agar setiap orang mengonsumsi makanan dengan rempah-rempah, jamu, lemon, dan bebas bumbu garam campuran. Karena itu akan membuat Anda lebih sehat dan aman dari hipertensi.

4. Bersantai dengan musik. Menurunkan tekanan darah Anda sebenarnya dapat dilakukan dengan perubahan gaya hidup. "Mendengarkan lagu kesukaan Anda dapat bantu turunkan hipertensi," ujar para peneliti di University of Florence, Italia.

Mereka meminta 28 orang dewasa yang mengalami hipertensi untuk mendengarkan musik klasik, Celtic, atau musik India selama 30 menit setiap hari sambil bernapas perlahan. Setelah seminggu, para pendengar tersebut telah turun hipertensinya rata-rata sebesar 3,2 poin, dan sebulan kemudian, tercata turun menjadi 4,4 poin.

5. Minum teh. Menurunkan tekanan darah tinggi termudah minum satu atau dua cangkir teh. "Para peserta riset diminta menghirup tiga cangkir teh kembang sepatu setiap harinya untuk menurunkan tekanan darah sebesar 7 poin dalam 6 minggu," kata peneliti dari Tufts University, Amerika Serikat.

"Zat Phytochemical yang ada di kembang sepatu mungkin berperan besar mengurangi tekanan darah tinggi," kata para penulis studi. Teh herbal banyak mengandung kembang sepatu. Dengan memperhatikan bahan buatannya, ini bisa jadi tanda besarnya manfaat pada tiap seduhan.